Soal Berikut ini adalah contoh soal Latihan Ulangan Harian Semester I Bab Pemilihan Umum VI SD Mata Pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan yang terdiri dari pilihan ganda dan esay. silahkan didownload untuk bahan belajar anak atau murid anda. Semoga Soal ini dapat bermanfaat.
I. Pilihlah dengan cara menyilang (X) huruf a, b, c, atau d di depan jawaban yang tepat!
1. KPU adalah singkatan dari....
a. Komisi Pemantau Umum
b. Komisi Pemilihan Umum
c. Komisi Pelaksana Umum
d. Komisi Pemilihan Umat
2. Azas pemilu adalah....
a. terpercaya
b. luber
c. Pancasila
d. musyawarah mufakat
3. Pemilu berlangsung setiap....sekali
a. dua tahun c. empat tahun
b. tiga tahun d. lima tahun
4. Pemilu tingkat nasional bertujuan untuk....
a. memilih anggota legislatif dan yudikatif
b. memilih anggota yudikatif dan eksekutif
c. memilih anggota legislatif dan eksekutif
d. memilih anggota yudikatif dan konsultatif
5. Peserta pemilu untuk keanggotaan legistatif berasal dari....
a. pemerintahan c. golongan terpelajar
b. TNI/POLRI d. kader parpol
6. Utusan daerah adalah.....
a. utusan golongan tertentu c. utusan dari wilayah terpencil
b. utusan pimpinan tertentu d. utusan perwakilan daerah
7. Golongan netral yang tidak mengikuti pemilu disebut.....
a. golkar c. golput
b. tapol d. residivis
8. Berikut adalah nama-nama partai yang pada masa reformasi, kecuali ...
a. PKS c.PDIP
b. PAN d. Partindo
9. Sistem multi partai artinya sistem....
a. sedikit partai c. dua partai
b. satu partai d. banyak partai
10. Yang bukan benda kelengkapan pelaksanaan Pemilu adalah...
a. hak suara c. kertas suara
b. kartu pemilih d. kotak suara
11. Pelaksanaan kampanye dalam pemilihan kepala daerah dilaksanakan selama ....
a. 20 hari
b. 30 hari
c. 21 hari
d. 14 hari
12. Presiden Indonesia yang pemilihannya langsung dilakukan oleh rakyat adalah ....
a. B.J. Habibie
b. Abdurrahman Wahid
c. Megawati Soekarnoputri
d. Susilo Bambang Yudhoyono
13. Seseorang berhak mencalonkan diri menjadi kepala daerah apabila telah berusia sekurang-kurangnya ....
a. 30 tahun
b. 21 tahun
c. 31 tahun
d. 35 tahun
14. Pemilihan umum untuk memilih kepala daerah diselenggarakan oleh ....
a. KPU
b. KPUD
c. KPK
d. DPR
15. Rakyat melalui DPR akan mengawasi jalannya pemerintahan yang dilakukan oleh ....
a. MA
b. presiden
c. MPR
d. DPD
16. Sebelum tahun 2004 Presiden Republik Indonesia dipilih oleh ....
a. rakyat
b. MPR
c. DPR
d. MA
17. Menentukan jadwal kampanye dalam Pilkada merupakan kewenangan ....
a. KPU
b. KPPS
c. KPUD
d. PPS
18. Badan yang bertugas melakukan pengawasan terhadap pelaksanaan Pemilu yaitu ....
a. PPS
b. LSM
c. Panwaslu
d. KPU
19. Peserta Pemilu perseorangan diwujudkan melalui pemilihan ....
a. kepala daerah
b. presiden
c. anggota DPD
d. anggota DPR
20. Tahap kedua Pemilu tahun 1955 diselenggarakan untuk memilih anggota ....
a. DPR
b. DPD
c. presiden
d. konstituante
II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang paling tepat!
1. Luber adalah singkatan dari....
2. KPU adalah singkatan dari....
3. Pemilu berlangsung setiap...sekali
4. pemilu adalah singkatan dari....
5. Jabatan kepala daerah provinsi adalah....
6. Pilkada diselenggarakan paling lambat ... sebelum masa jabatan kepala daerah berakhir.
7. Lembaga yang menyelenggarakan Pilkada adalah ....
8 Pemilu di Indonesia dilaksanakan setiap ... sekali.
9. Pemilu pada tahun 1955 dilaksanakan dalam ... tahap.
10.Pengumuman hasil Pemilu presiden dan wakil presiden dilakukan selambat-lambatnya ...
hari sejak pemungutan suara.
III. Jawablah soal dibawah ini dengan benar!
1. Siapakah penyelenggara Pemilu pada tahun 1997?
2. Bagaimana kriteria menentukan pemenang dalam Pemilu presiden dan wakil presiden!
3. Jelaskan apa yang dimaksud dengan fungsi anggaran bagi DPR!
4. Bagaimana cara menyampaikan program peserta Pemilu melalui kegiatan kampanye?
5. Mengapa Pemilu merupakan wujud kekuasaan rakyat yang paling nyata?